Suka Resep Ini? Share Yuk!
Hidangan tradisional ini emang paling enak rasanya! Ikan pari asap dengan kuah santan yang kental bikin selera makan makin ketagihan :D Yuk buat menu tradisional mangut ikan pari asap ini dirumah ^^
BAHAN MANGUT IKAN PARI ASAP
- 350 gram ikan pari asap, potong-potong
- 1000 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 4 buah cabai merah besar, potong 1 cm
- 4 buah cabai hijau besar, potong 1 cm
- 6 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 2 1/4 sdt garam
- 2 1/4 sdt gula merah
- 1 sdm minyak untuk menumis
- 5 buah cabai merah keriting
- 4 buah cabai merah besar
- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 butir kemiri, sangrai
- 5 cm kencur
CARA MEMBUAT MANGUT IKAN PARI ASAP
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, cabai merah, cabai hijau, daun jeruk, lengkuas, dan daun salam sampai harum.
- Masukkan ikan. Aduk rata.
- Tuang santan. Aduk rata. Masukkan garam dan gula merah. Aduk rata. Masak sampai matang.
Suka Resep Ini? Share Yuk!
Posting Komentar